top of page

pentingnya Huruf hidup / Vowel dalam bernyanyi

Updated: May 27

Singing Fun by Uci Bill ---


Penempatan HURUF HIDUP



Sebagai Penyanyi suara kita seperti alat musik tiup. Dan suara yang kita keluarkan harus Bulat & jelas.


Apakah yang dimaksud dengan suara yang bulat ?

Suara yang bulat adalah suara yang memiliki resonansi yang baik. Resonansi adalah proses menggemakan suara. Lawan dari suara yang bulat adalah suara yang cempreng. Dengan Resonansi, keajaiban terjadi dalam bernyanyi, suara menjadi lebih kuat, mempunyai personaliti/kepribadian, emosi dan menjadikan suara yang bagus dan sehat seperti Profesional singer.


Latihan yang simpel dan bisa kalian lakukan di rumah:

Latihan dengan menggunakan kaca, agar kita bisa melihat posisi huruf hidup yang akan kita nyanyikan


Latihan ini untuk lebih fokus memperbaiki mulut, bibir, rahang dan lidah kita. kita akan mencari tahu, dimana kita harus menempatkan Huruf hidup ( A I E O U), jika kita sudah merasa nyaman atau huruf sudah berada di tempat yang tepat, huruf itu TIDAK akan berubah posisi.


Ingat: Kita seperti alat tiup, suara yang keluar harus bulat. Latihan ini membantu untuk memperbaiki huruf-huruf hidup (A I E O U) di posisi yang tepat, harus nyaman & sehat.


Tips:

- Posisi rahang harus stabil, relax

- Tidak boleh tekanan atau memaksa

- Tenggorokan tidak boleh menutup & pastikan huruf sudah duduk diposisi yang nyaman.



Seperti yang kalian liat di tabel, ada beberapa huruf hidup dan cara latihannya.

Contohnya Huruf hidup (I), kita tidak mengucapkan huruf (I) dengan mulut yang lebar dan cara pengucapannya pun, suara tidak boleh dari tenggorokan.

Semua Support harus berasal dari Abdomen kita.


Setelah itu kalian bisa latihan ke huruf-huruf hidup yang lainnya.

Harus di ingat selama latihan, kalian harus relax, tidak boleh ada paksaan dari tenggorokan kalian.


Penyanyi yang benar dan Profesional, mereka tidak menggunakan Tenggorokan mereka untuk bernyanyi dan mereka tidak pernah merasakan sakit pada tenggorokan atau rasa terbakar pada tenggorokan.

Tetapi mereka mengunakan Breath Support atau Breath management.


Pelajaran ini (Penempatan huruf hidup) adalah sebagian pelajaran dari pelajaran-pelajaran dasar bernyanyi.


Don`t Worry!

Saya pernah di posisi kalian sekarang, i was there honey.

But Trust me, jika kalian sudah menguasai teknik bernyanyi beserta kawan-kawannya, kalian akan merasakan kenyamanan saat bernyanyi.

Tanpa harus khawatir atau ketakukan kehabisan nafas saat bernyanyi, voice cracking, tidak bisa mengambil nada tinggi dll.


Well Honey, kalian harus bernyanyi dengan Free & Fun.

Dan memang sudah seharusnya begitu.


Selamat berlatih Honey & Happy Singing!



Comments

Rated 0 out of 5 stars.
No ratings yet

Add a rating
bottom of page